Senin, November 25Literasi Berkeadaban - Berbakti, Berkarya, Berarti

Tag: flp jawa timur

7 Manfaat Gabung FLP (Forum Lingkar Pena)

7 Manfaat Gabung FLP (Forum Lingkar Pena)

Opini
Flp.or.id - Terinspirasi dari para tokoh penulis yang berpengalaman, jadi tergiur untuk gabung di Forum Lingkar Pena. Pasti belum banyak yang tahu bahwa FLP sebagai organisasi kepenulisan terbesar di Indonesia, bahkan mancanegara. Bergabung bersama FLP berarti sudah siap untuk menjadi seorang pejuang literasi, literasi yang berkeadaban. Literasi tidak akan lepas dari seputar menulis dan membaca, bahkan para penulis mampu menampilkan inovasi yang memacu kreatifitas. Apa saja manfaat gabung FLP, berikut ini 7 manfaatnya 1. Menjadi Penulis Terkenal Pada dasarnya beberapa orang ingin bergabung FLP tujuannya adalah menjadi penulis terkenal. Tujuan utama bergabung FLP adalah untuk membekali ilmu kepenulisan yang mengantongi materi bahasa Indonesia. Karena untuk menjadi penulis terkenal dibutuh...

Jika Tidak, Saya pun bukan siapa-siapa

Opini
FLP.or.id - Ada beberapa orang yang berkata, “dalam menulis, kau bisa saja sendiri. Namun, untuk menjadi penulis, kau harus memiliki teman sehobi.” Dari kalimat yang diutarakan banyak orang tersebut, kita akan menangkap sesuatu bahwasanya kita tidak bisa menjadi penulis bila kita hanya terkurung dalam cangkang yang bernama kesendirian. Kita harus keluar dan mencari kawan yang memiliki hobi sama seperti kita. Di mana? Ke mana? Dan siapa? Itu adalah pertanyaan awal yang pastinya akan terlintas di benak masing-masing. Hingga, dalam suatu channel Youtube tentang dunia menulis, saya menemukan sebuah reality show tentang saudara penulis yang karyanya sudah melalang buana. Siapa lagi jika bukan Helvy Tiana Rosa dan Asma Nadia. Dalam siaran tersebut, mereka bercerita bagaimana hobi menulis yang...
Oprec FLP Gresik; Geliat Pejuang Pena di Kota Santri

Oprec FLP Gresik; Geliat Pejuang Pena di Kota Santri

Berita
GRESIK, FLP.or.id - Ahad (22/07) Setelah mengadakan beberapa agenda, kali ini FLP Gresik menyelenggarakan gawe besar yang menjadi tugas wajib dalam kepengurusan, yaitu Open Recruitment atau penerimaan anggota baru. Rangkaian acara oprec FLP Gresik rencananya akan digelar sebanyak 6 kali pertemuan, 2 pertemuan fisik dan 4 pertemuan online. Terhitung sejak tanggal 22 Juli hingga 05 Agustus. Mengambil tema Metal's Kota Santri (Menggali Talenta Sastrawan Kota Santri) materi pertemuan pertama Oprec FLP Gresik adalah ke-FLP-an. Bertempat di Perpustakaan Daerah dan Kearsipan Kabupaten Gresik, pertemuan pertama oprek FLP Gresik mendatangkan 2 narasumber yaitu Adly Al-Fadlly Usmunie, Ketua FLP Hadhramaut Yaman 2014-2016 yang kini bergabung di kepengurusan FLP Gresik dan Chairi Sulaiman, Ketua ...
Mencoba Memberdayakan Kas Wilayah

Mencoba Memberdayakan Kas Wilayah

Jarwil, Pojok
Jum’at, 22 Juni 2018. Tepat sepekan pasca Idul Fitri, Bendahara BPP FLP telah menggenapkan transfer seluruh imbalan bagi relawan FLP untuk program Ramadhan sebuah lembaga amil zakat nasional. Relawan yang terlibat sebanyak 62 orang dengan 74 akun media sosial yang difungsikan untuk sarana sosialisasi program Ramadhan tersebut. Jadi ada beberapa relawan yang menyertakan 2 akun media sosial. Sebanyak 61 relawan tersebut berasal dari 10 wilayah; yaitu FLP wilayah Sumatra Utara, FLP wilayah Sumatra Barat, FLP wilayah Bengkulu, FLP wilayah Riau, FLP wilayah Lampung, FLP wilayah Banten, FLP wilayah Jawa Tengah, FLP wilayah Jawa Timur, FLP wilayah Kalimantan Selatan dan FLP wilayah Maluku. Adapun 1 relawan dari Divisi Jaringan Wilayah turut serta dengan tujuan menambah kas untuk pendanaan program...
Kaburu di FLP Jawa Timur

Kaburu di FLP Jawa Timur

Jarwil, Pojok
Ahad, 15 April 2018. Saya berkesempatan kunjung ke wilayah FLP yang memiliki cabang terbanyak. Itulah FLP wilayah Jawa Timur yang membawahi 22 cabang. Hampir 2/3 dari total kabupaten/kota di Jawa Timur telah ada cabang FLP. Di jalan Raya Lebo nomor 30 Sidoarjo, alamat toko buku Cahaya Pustaka yang sekaligus menjadi sekretariat FLP wilayah Jawa Timur dan FLP cabang Sidoarjo, saya sempat bersua sejenak dengan Mas Rafif Amir Ketua FLP Jawa Timur. Tak lebih dari 15 menit perbincangan kami, karena mas Rafif sudah ada agenda ke luar kota. Wilayah yang terbentuk pada 30 Juli 2000 ini termasuk wilayah yang tinggi intensitas geliatnya. Berbagai kegiatan terus bertumbuh dan berkembang di cabang-cabangnya. Bahkan FLP wilayah Jawa Timur termasuk 1 dari 4 wilayah yang memiliki Divisi Jaringan Cabang (...
Menautkan Kehumasan Wilayah dengan Pusat

Menautkan Kehumasan Wilayah dengan Pusat

Jarwil
Senin, 12 Maret 2018. Sejumlah personil Divisi Humas dari 11 wilayah sudah berkumpul di satu grup whatsapp yang khusus disiapkan untuk agenda Pelatihan Kehumasan dengan 1 bulan materi dan bimbingan jurnalistik. Program ini ditaja oleh Divisi Humas BPP. Jumlah pesertanya sebanyak 24 orang personil humas wilayah. Mereka adalah delegasi wilayah yang telah mengumpulkan profil wilayahnya dan telah didata akun-akun dunia mayanya. Tim Humas yang paling banyak dari wilayah Banten, sebanyak 5 orang. Lalu wilayah Aceh, wilayah Jawa Tengah, wilayah Jawa Timur dan wilayah Kalimantan Barat memiliki 3 personil humas. Adapun wilayah Sumatra Selatan dan wilayah Kalimantan Selatan memiliki 2 personil humas. Sisanya adalah wilayah Sumatra Utara, wilayah Jambi, wilayah Jawa Barat dan wilayah Kalimantan Tenga...
Kiprah FLP dalam Pengembangan Literasi di Sidoarjo

Kiprah FLP dalam Pengembangan Literasi di Sidoarjo

Berita
SIDOARJO, FLP.or.id - Sebutan sidoarjo sebagai kota literasi tidak terlepas dari peran beragam kalangan. Termasuk FLP yang getol memberikan pelatihan menulis, membuka perpustakaan keliling, hingga membuat buku bersama. Anggota Forum Lingkar Pena (FLP) Sidoarjo berkumpul di GOR Gelora Delta Minggu (11/3). Mereka turut meriahkan Hari Perempuan Internasional yang digelar Komunitas Sahabat Muda Sidoarjo (SMS). Momen tersebut sekeligus membuka kesempatan bagi pengunjung GOR yang ingin bertanya seputar dunia baca dan tulis. Banyak agenda kegiatan yang sudah mereka lakukan. Terutama kegiatan internal. Salah satunya, mengadakan kelas menulis dua minggu sekali pada minggu. Siapapun yang ingin belajara menulis boleh bergabung dalam kegiatan tersebut. Narasumber yang dihadirkan juga berganti-ganti. “...
FLP Surabaya Ajak Masyarakat Lebih Peka Pada Sekitar Melalui Sastra

FLP Surabaya Ajak Masyarakat Lebih Peka Pada Sekitar Melalui Sastra

Berita
SURABAYA, FLP.or.id - Ide-ide menulis karya sastra sebenarnya tidak jauh-jauh dari apa yang terjadi pada kehidupan sehari-hari di sekitar kita. Pula, tulisan yang baik akan tercipta bila penulisnya mampu membaca setiap peristiwa tersebut dengan jeli. Hal inilah yang tengah dipelajari dan dilakukan oleh beberapa anggota Forum Lingkar Pena Surabaya. Pada Minggu (11/2) lalu FLP Surabaya sukses melangsungkan acara launching dua buku karya para anggota, yakni Antologi Puisi 'Menggaris Sepi' karya Ihdina Sabili dan Antologi Puisi '11' karya Tim Sebelas-demikian mereka menyebutnya. Tim Sebelas ini merupakan anggota baru FLP Surabaya yang pada bulan Agustus 2017 telah dikukuhkan. Acara yang dilaksanakan di BG Junction, Surabaya ini dihadiri oleh puluhan peserta dari berbagai daerah di Jawa Timur....
Lomba Menulis Puisi “Kidung Cinta untuk Bunda”

Lomba Menulis Puisi “Kidung Cinta untuk Bunda”

Agenda
Salam literasi! Salam luar biasa untuk kita semua Yaps, 22 Desember bukan hanya hari spesial bagi para ibu sedunia, peringatan Hari Ibu kita hiasi dengan membawa pulang piala juara dalam Lomba Menulis dengan tema, "Kidung Cinta Untuk Ibunda" Kita semua, pasti, yakin sekali, akan punya kisah menakjubkan, cerita berkesan, dan apapun yang memesona bersama bunda, segera ambil pena dan tuliskan kisah indahmu bersama ibu, dan raih hadiahnya! Kami dari komunitas Forum Lingkar Pena daerah Pantura (Lamongan - Tuban), sebagai penjaga literasi di daerah, akan menantang Anda sekalian untuk merangkai kata-kata terindah untuk sang ibunda. Istimewanya, tidak hanya mendapat hadiah menarik, tapi, karya kalian akan diterbitkan menjadi buku! Ketentuan Umum a. Peserta adalah warga yang bertempat di daera...

Pin It on Pinterest