7 Fakta Menarik Forum Lingkar Pena Jepang
FLP.or.id,- Sebagai komunitas menulis yang sudah lama berdiri di tanah air, tahun 1997 tepatnya, Forum Lingkar Pena sudah pasti tersebar di berbagai daerah. Menurut Bunda Aprilina Prastari, salah satu pengurus pusat, komunitas menulis yang didirikan oleh Bunda Asma Nadia, Bunda Helvy Tiana Rossa, serta Uni Maimon Herawati ini memiliki 101 cabang dan 31 wilayah.
Tidak hanya ada di Indonesia saja bahkan, melainkan juga luar negeri, salah satunya -seperti yang akan dibahas di tulisan ini- Forum Lingkar Pena Jepang. Jika kalian datang ke negeri sakura entah untuk menetap dalam jangka waktu lama atau hanya sekadar jalan-jalan, tidak ada salahnya menyambangi Forum Lingkar Pena Jepang.
Namun sebelumnya, kalian perlu tahu 7 fakta menarik Forum Lingkar Pena Jepang agar kelak ketika ada kesem...
