JAKARTA, FLP.or.id – Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Forum Lingkar Pena (FLP), Sinta Yudisia, telah menerbitkan buku non-fiksi terbarunya. Menurut Sinta, buku berjudul Psikologi Pengantin tersebut, merupakan hasil “menelaah puluhan riset.”
“Masalah pernikahan yang dihadapi pasangan muda atau pun pasangan matang, berkembang dari waktu ke waktu,” tutur Sinta.
Perempuan berkacamata yang juga alumnus STAN (Sekolah Tinggi Akuntansi Negara) itu menjelaskan, bahwa masalah dimaksud dapat mencakup perselingkuhan, relasi dengan anak dan orangtua (juga dengan pasangan), money management, pilihan karier, dan masih banyak lagi.
“(Termasuk) hal yang tabu untuk dibicarakan, (misalnya soal) hubungan intim, ternyata sangat sensitif untuk segera dibahas sejak awal pernikahan agar masing-masing mendapatkan jalan keluar,” papar lulusan terbaik Psikologi Untag Surabaya yang kini tengah menempuh magister psikologi tersebut.
Karenanya ia pun mengaku terpanggil untuk menulis buku panduan yang ringan, tapi memberikan informasi lebih.
Sebelumnya, Sinta telah menerbitkan buku non-fiksi Kitab Cinta dan Patah Hati (2013), Sketsa Cinta Bunda (2014), Cinta x Cinta : Agar Masa Remaja Tak Sia-sia (2015). Sama seperti buku terbarunya, ketiga buku tadi diterbitkan oleh Penerbit Indiva. (red/sywc)