Selasa, November 26Literasi Berkeadaban - Berbakti, Berkarya, Berarti

Pilihan Editor

Karya Pilihan Editor

FLP Maluku Utara: Di Balik Layar KMGP (Bagian 2)

FLP Maluku Utara: Di Balik Layar KMGP (Bagian 2)

Karya, Pilihan Editor, Travelling
Sabtu, 30 Mei 2015 mobil yang membawa HTR dan lainnya menuju Universitas Unkhair Ternate. Di sana FLP Malut yang bekerja sama dengan Go Pena, UMMU Press, dan Mesjid Al-Munawwar  membuat kegiatan seminar kepenulisan. Mengundang HTR sebagai pematerinya. Seminar ini dilaksanakan di dua tempat yaitu Universitas Unkhair dan Mesjid Al-Munawwar. Selain kegiatan seminar, juga dimeriahkan dengan Bazar Buku, diantaranya buku-buku yang ditawarkan ada buku karya HTR. Berbeda dengan di Unkhair, kegiatan di Mesjid Al-Munawwar Ternate para pesertanya adalah para wanita. Mereka sangat mendukung rencana Film KMGP bisa dikerjakan pembuatannya di Ternate. Seminar yang diadakan pagi hingga petang itu ditutup dengan foto bareng HTR. Selain itu juga ada sesi tanda tangan dadakan. Karena sebagian besar dari pese...
FLP Maluku Utara: di Balik Layar KMGP (Bagian 1)

FLP Maluku Utara: di Balik Layar KMGP (Bagian 1)

Karya, Pilihan Editor, Travelling
Jumat 29 Mei 2015, sekitar pukul 8 Pagi Helvy Tiana Rosa (HTR), Firman Syah (Sutradara Film Ketika Mas Gagah Pergi) dan Martin (ACT) tiba di Ternate. Mereka disambut hangat oleh Pengurus Forum Lingkar Pena (FLP) Wilayah Maluku Utara (Malut), Putri Anggraini (Pupud) dan Asrul Lamunu (Asrul) di pintu penjemputan Bandar Udara Babullah Ternate. Kedatangan HTR di Ternate dalam rangka mensosialisasikan Film Ketika Mas Gagah Pergi (KMGP). Saat itu Pupud dan Asrul yang diutus untuk menemani perjalanan mereka. Asrul ditugaskan sebagai driver. Selepas dari Bandara Babullah Ternate mobil Avanza berwarna biru tosca yang membawa HTR dan lainnya menyusuri jalan disepanjang pantai Ternate hingga berhenti di Jembatan Resident. Di tempat itu HTR, Firman Syah dan Martin tidak membuang-buang waktu untuk meng...
5 Tips Dalam Menulis Artikel

5 Tips Dalam Menulis Artikel

Pilihan Editor, Pojok
TIDAK ADA MANUSIA yang terlahir langsung bisa menulis. Semua berproses, semua belajar. Semua penulis baik yang telah tiada atau yang masih ada pasti pernah mengalami semua proses kepenulisan. Mereka memulai dengan minat, kemudian mencoba-coba. Gagal. Mereka coba lagi, lagi dan lagi. Akhirnya, pada titik tertentu dari proses itu, mereka melahirkan sesuatu yang menurut orang lain sangatlah inspiratif dan luar biasa. Mencari Inspirasi Ada yang bilang, inspirasi tidak perlu dicari. Ada betulnya. Tapi tidak sepenuhnya betul. Bagi orang tertentu, inspirasi bisa datang sendiri. Tak perlu dicari-cari. Akan tetapi bagi orang lain, inspirasi haruslah dicari. Mereka mencari dengan cara baca buku, diskusi, baca status atau tweet orang di Facebook atau Twitter, dan seterusnya. Tidak ada yang salah da...
Kiprah Migran dalam Dunia Sastra

Kiprah Migran dalam Dunia Sastra

Berita, Pilihan Editor
Taipei (Minggu, 10/4/16), bertempat di National Museum Nan Men Park, FLP Taiwan bersama Perpustakaan Asia Tenggara (Brilliant Time) dan PPI (Persatuan Pelajar Indonesia) Taiwan menggelar acara workshop kepenulisan. Menghadirkan penulis senior, Pipiet Senja, acara berlangsung mulai pukul 11 siang hingga pukul 4 sore. Acara Workshop yang mengambil tema; Kiprah Migran dalam Dunia Sastra, itu dibagi menjadi dua sesi, yakni sesi pagi dan sesi siang. Sesi pagi diisi beberapa acara, di antaranya pembacaan puisi oleh anggota FLP, Umi Sugiharti, tips dan trik mengikuti Lomba Sastra Migrant yang dibawakan oleh ketua FLP Taiwan, Justto Lasoo, serta bedah karya oleh Pipiet Senja dan FORMMIT (Forum Mahasiswa Muslim Indonesia di Taiwan). Kumpulan cerpen karya salah satu pengurus FLP Taiwan, Ryan Ferdi...
Shima, Ratu Kalinyamat, Kartini dan Quo Vadis Perempuan Indonesia?

Shima, Ratu Kalinyamat, Kartini dan Quo Vadis Perempuan Indonesia?

Pilihan Editor, Pojok
Pastinya bukan kebetulan belaka, jika tiga sosok perempuan yang menghias catatan sejarah ini ternyata berasal dari Jepara. Mereka adalah Ratu Shima dari Kerajaan Kalingga, Ratu Kalinyamat, dan R.A. Kartini. Lokasi Kerajaan Kalingga memang masih menjadi perdebatan, akan tetapi bukti-bukti yang kuat menunjukkan bahwa ibu kota Kerajaan Kalingga, terletak di Kabupaten Jepara. Adapun Ratu Kalinyamat, atau Ratna Kencana, setelah meninggalnya sang ayah, yakni Sultan Trenggana, beliau memerintah di daerah Kalinyamat, Jepara. Sedangkan bukti-bukti bahwa R.A. Kartini berasal dari Jepara, sudah sangat terang benderang. Mempelajari sejarah hanya dengan menghapal tahun demi tahun, adalah penyempitan cakrawala. Sebab, menurut Daniel Dakhidae (1980) sejarah lebih dari sekedar kronik (urutan kejadian b...
Sayembara Cerita Mini Kawasan Timur Tengah & Afrika

Sayembara Cerita Mini Kawasan Timur Tengah & Afrika

Agenda, Pilihan Editor
Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional  2 Mei dan Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei, FLP Hadhramaut menyelenggarakan Sayembara Cerita Mini. Sayembara ini khusus untuk teman-teman FLP di kawasan Timur Tengah & Afrika. Kegiatan ini digagas oleh  PPI Yaman, bekerjasama dengan PPI Hadhramaut dan juga FLP Hadhramaut. Bagaimana cara mengikuti Sayembara Cerita Mini ini? Simak syarat dan ketentuan di bawah ini! KETENTUAN UMUM: 1. Peserta adalah warga negara kesatuan Republik Indonesia yang berada di Timur Tengah dan Afrika. 2. Merupakan karya orsinil penulis, bukan saduran, copy-paste maupun plagiat. 3. Karya belum pernah dimuat di media massa maupun elektronik, tidak dalam proses pengajuan ke media atau penerbit manapun dan belum pernah memenangkan sayembara serup...
Diklat “Ngaji EYD” Bersama FLP Hadhramaut

Diklat “Ngaji EYD” Bersama FLP Hadhramaut

Berita, Pilihan Editor
Tarim – FLP Hadhramaut kembali mengadakan pelatihan menulis bulanan pada hari kamis (14/4) . Kali ini tema yang dijadikan tajuk utama adalah pelatihan EYD, bertepatan dengan acara rutinitas pembacaan maulid nabi Muhammad SAW di Darul Mustafa yang diasuh oleh seorang ulama karismatik Habib Umar bin Hafidz. Rangkaian acara dimulai pada pukul 21.00 KSA dan langsung dipimpin oleh pembawa acara, Ahmad Faishal Amiruddin. Acara berjalan dengan tertib dengan diawali pembacaan surat Al-Fatihah, kemudian  dilanjutkan dengan Salam Pena tentang EYD yang kali itu diisi oleh  Yanuardi Syukur, penulis buku “The Miracle of Sabar”. Motivasi dari penulis hebat ini menyihir audien dan menyulut semangat mereka dalam menulis. Setelah Salam Pena, acara dilanjutkan dengan Diklat Ngaji EYD yang disampaikan oleh A...
Pelatihan Menulis Menandai Berdirinya FLP di Maroko

Pelatihan Menulis Menandai Berdirinya FLP di Maroko

Berita, Pilihan Editor
Fes – Forum Lingkar Pena Maroko, Ahad, (10/4/16) mengadakan agenda perdana, Launching dan Pelatihan Perdana. Agenda yang berlangsung melalui dua sesi; sesi pertama launching dengan perkenalan sejarah Forum Lingkar Pena dan diresmikannya FLP Wilayah Maroko, dilanjutkan pemaparan materi kepenulisan dengan tema Travel Writing, sesi kedua praktek kepenulisan membuat narasi pendek yang selanjutnya akan dikritisi satu persatu dari setiap peserta. Acara yang dimoderatori oleh Basyir Arif, menghadirkan narasumber terkenal yang sudah lama aktif di Forum Lingkar Pena, Imazahra Fatimah dan Risyan Nurhakim, pasangan suami-istri ini berhasil memompa semangat peserta untuk bisa menyalurkan tulisan-tulisannya melalui media. Diawali dengan pemaparan akan pentingnya menulis, diantaranya menjadikan amal jar...
Perpustakaan Rumah Cahaya FLP Hadhramaut

Perpustakaan Rumah Cahaya FLP Hadhramaut

Berita, Pilihan Editor
Tarim - Pengurus dan anggota FLP Hadhramaut tak berlebihan jika mereka saat ini merasa gembira. Pasalnya, setelah tiga periode berdirinya perwakilan FLP di Kota Yaman, FLP Hadhramaut akhirnya memiliki ruang perpustakaan umum untuk menyimpan koleksi buku-buku Rumah Cahaya. Berdirinya perpustakaan umum ini atas kerjasama FLP Hadhramaut dengan PPI Hadhramaut yang juga turut prihatin dengan keberadaan buku-buku  yang berserakan dan tidak terawat. Koleksi buku Rumah Cahaya FLP Hadhramaut sendiri selama ini hanya disimpan dalam kardus dan digelar di waktu-waktu tertentu dalam program Perpustakaan Keliling. Perpustakaan yang diberi nama Rumah Cahaya ini hadir karena terdorong dari semangat membudayakan membaca di kalangan pelajar, yang mana membaca sendiri merupakan perintah langsung dari Sang Ma...
FLP Hadhramaut Cetak Pujangga Lewat Diklat Puisi

FLP Hadhramaut Cetak Pujangga Lewat Diklat Puisi

Berita, Pilihan Editor
Tarim – Forum Lingkar Pena (FLP) Hadhramaut, Jumat (11/03/2016) mengadakan Diklat Puisi. Kegiatan yang dilaksanakan malam hari ini, dihadiri oleh anggota FLP Hadhramaut dengan semangat membara. Setelah selesai sesi pertama yaitu PDKT dan materi ke-FLP-an, acara dilanjutkan dengan pelatihan menulis. Kali ini mengambil genre puisi dengan tema “Ilusi Halusinasi Puisi". Masih bertempat di gedung Universitas Al-Ahgaff, kegiatan ini dilaporkan berjalan lancar dan sangat seru. "Mengingat bahwa puisi adalah salah satu bidang yang memilki daya tarik tersendiri di dalam dunia kepenulisan, karena dengan puisi kita mampu meluapkan perasaan dan cinta. Dengan puisi kita mampu menuangkan pemikiran-pemikiran kita, dan banyak lagi yang menjadi keunggulan puisi." Demikian yang disampaikan oleh ketua panitia...

Pin It on Pinterest