SENANDIKA, FLP.or.id –
JANJI KECIL
Entah sejak kapan kita menyimpan janji kecil
Diantara kepongahan-kepongahan kita
Menyimpan sendiri semua yang akan menjadikan hal yang tak mungkin menjadi mungkin
Tetapi boleh jadi demikianlah amanat sebuah rahasia
Diantara kita dan jeda di udara
Entah sejak kapan kita menyimpan janji kecil
Diantara perasaan yang mungkin tak perlu diberi nama
Menyimpan sendiri semua yang nisbi untuk menjadi tak terpermanai
Tetapi boleh jadi demikianlah amanat sebuah takdir
Diantara kita dan rahasia-rahasia
Entah sejak kapan kita menyimpan janji kecil
Untuk menjadi sebuah degub yang kadang ada kadang meniada
Biarlah kita menjadi sebuah peristiwa yang tak pernah ada
Menjadi frasa dalam ingatan yang kita maknai sendiri-sendiri
Diantara lisut angin dan sepercik gerimis dari tenggara