JAKARTA, FLP.or.id – Forum Lingkar Pena (FLP) menghadiri lokakarya program hibah INOVASI yang diselenggarakan oleh Palladium. Acara yang bertajuk Request For Proposal (RFP) Briefing Workshop berlangsung pada Selasa dan Rabu (17-18/4).
Dalam kesempatan kali ini, FLP diwakili oleh Sekretaris Jendral FLP, Ganjar Widhiyoga, dan salah satu pengurus FLP Wilayah Yogyakarta, Rosna Hermawan.
Acara ini merupakan salah satu kegiatan untuk menyempurnakan proposal yang diajukan pihak mitra. Setelah mengikuti serangkaian kegiatan ini, diharapkan pihak mitra mampu memperbaiki kekurangan di proposal mereka sebelumnya.
Nantinya, proposal tersebut akan diseleksi oleh pihak Palladium hingga tahap akhir. Proposal yang lolos berhak mendapatkan dana hibah.
Program INOVASI merupakan program yang bergerak di bidang pengembangan literasi dan numerasi. Program hibah ini merupakan program kerja sama antara Kementrian Luar Negeri Australia (DFAT) melalui Palladium dengan Indonesia melalui Kemdikbud.
Dalam sambutannya, Mr. Mark (DFAT) mengatakan pihaknya telah menerima lebih dari dua ratus proposal. Pihak Palladium menyeleksi hingga menjadi empat puluh delapan saja. Perwakilan dari organisasi yang lolos kemudian diundang ke acara ini.
Tercatat, mulai dari Lembaga, Yayasan, hingga Taman Bacaan turut serta diundang dalam usaha untuk memajukan pendidikan di Indonesia ini.
Nantinya, program yang telah disetujui akan dieksekusi selama satu tahun hingga Desember 2019. Ada empat daerah target yang akan dikenai program. Keempatnya yakni Jawa Timur, Kalimantan Utara, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur (ganjar/mawan).