Muslim Kelas Menengah Dalam Tiga Puisi Mustofa Bisri (3/7); Sosiologi Pembaca, Sasaran Kritik dalam Puisi-Puisi Mustofa Bisri
Oleh TOPIK MULYANA, FLP.or.id - Kelas menengah muslim merupakan salah satu kelompok masyarakat di kota besar yang menyandarkan identitasnya pada agama Islam. Namun, identitas ini pun tidak tunggal karena situasi heteronomia juga terdapat di kalangan mereka. Keberbagaian norma yang dipegang kaum muslim kota disebabkan 2 hal, yakni cara mengakses pengetahuan keagamaan yang berbeda dan keberbagaian tafsir terhadap agama yang mereka akses itu.
Menurut Kuntowijoyo, kaum muda muslim di kota-kota besar, terutama mahasiswa, memperoleh pengetahuan kegamaan melalui sumber-sumber anonim, seperti buku, televisi, radio, compact disc(CD), dan internet. Kuntowijoyo menyebutnya muslim tanpa mesjid (Kuntowijoyo, 2001).
Selain mereka, ada juga kelompok yang cara memperoleh pengetahuan dari otoritas-otorit...