Secuplik Kisah tentangĀ Emak Dahsyat, Bapak Hebat, Cowok Tangguh dan Cewek Keren
Sepekan yang lalu, Musyawarah Nasional ke-4 Forum Lingkar Pena usai diselenggarakan.
Acara empat tahunan yang merupakan salah satu hajat meriah FLP ini menyatukan teman-teman pengurus dan anggota FLP dari penjuru Indonesia hingga perwakilan manca negara. Haru tak terkira melihat adik-adik FLP bersusah payah menempuh perjalanan dari tempat tinggalnya hingga menapaki Wisma PU, Bandung.
Acara yang rasanya teramat singkat itu tak cukup merangkum betapa heroiknya perjalanan teman-teman semua. Hehehe, kadang terhadap anggota FLP, saya panggil teman. Kadang adik. Campur aduk. Seorang teman dari Sukamara harus menempuh perjalanan ke Pangkalan Bun 2 jam, lalu menuju Jakarta. Dari Jakarta naik kereta api atau travel supaya sampai Bandung. Kalau naik kereta api, berarti dari stasiun masih lanjut naik taksi online ke Wisma PU jalan Riau/RE. Martadinata, Bandung.
Seorang teman FLP, Daeng Gegge Mappangewa harus bersiap jam 15.00 dari Bandung sebelum bertolak menuju Soetta dan naik pesawat pukul 22.00. Terbayagn lelahnya, kan? 3 hari acara Munas FLP bukan berisi acara senang-senang tapi juga rapat sampai larut malam, bahkan pagi!
Seorang teman FLP, mas Ibnu HS, menyempatkan diri mampir ke rumah saya di Surabaya. Pesawatnya bertolak jam 13.00 menuju Pangkalan Bun dan sekitar jam 17.00 baru menuju Sukamara. Dari Bandung-Surabaya sendiri sudah perjalanan yang melelahkan.
Ada lagi?
Itulah Emak-emak rempong yang luarbiasa!
Yang ini, mengalahkan kegagahan Daeng Gegge dan mas Ibnu HS, juga seluruh peserta cowok yang gagah perkasa.
Kalau laki-laki melenggang hanya menenteng tas ransel dan jinijngan oleh-oleh; emak-emak ini luarbiasa! Ampun deh kekuataannya. Yang bisa saya sebutkan hanya sedikit : mbak Sri Widiyastuti dari Bogor, mbak Milda Ini dari Bengkulu, mbak Naqiyyah Syam dari Lampung, mbak Utin Winda dari Sukamara. Mereka bawa tas double, menggandeng anak, menggendong anak, menyusui anak. Dan jangan bayangkan anaknya tenang-tenang aja ikut rapat ya. Si anak ikutan rempong dengan main kesana kemari, rapat dengan sesama teman seumurannya, nangis kalau mamanya ngerumpi dan tahu aja kalau mamanya sedang konsentrasi ke hal lain maka ia akan minta perhatian.
Apakah para emak ini mengeluh?
Sama sekali tidak!
Mereka tetap tersenyum cerah melayani anaknya, berbincang dengan teman-teman yang lain, ikut rapat dan bertukar pikiran, bahu membahu mengerjakan banyak hal.
Apa yang menyebabkan para emak ini begitu perkasa namun juga tampak bahagia?
Analisa saya, FLP merupakan rumah kedua mereka sesudah rumah mereka sendiri yang sementara waktu ditinggalkan di kampung halaman. Di FLP, para emak dan bapak menemukan teman-teman sevisi semisi yang cinta dunia baca, dunia menulis dan sama-sama rela mengorbankan waktu-tenaga-pikiran untuk memikirkan bagaimana organisasi bernama FLP ini punya kontribusi makin luas di tengah khalayak.
Yang perkasa, bukan hanya emak-emak yang bawa anak saja lho.
Ketua umum terpilih, Yeni Mulati a.k.a Afifah Afra juga seorang emak tangguh. Di belakangnya ada 4 anak menunggu. Dan detik-detik sebelum ia terpilih sebagai ketua umum, putra beliau yang bernama Rama mengingatkan dengan nasehat luarbiasa : Ummi jangan berambisi menjadi ketua. Padahal kita tahu sendiri, Afifah Afra sama sekali tak punya ambisi apa-apa sebagai ketua umum FLP. Mengingat, menjadi ketua umum FLP bukan pekerjaan mudah tetapi masyarakat FLP mayoritas memilih perempuan berkacamata ini sebagai pemegang kemudi kapal FLP.
Bapak-bapak gagah dan keren
Bukan emak saja yang gagah perkasa, bapak-bapak di FLP pun luarbiasa.
Mereka bukan sekelompok orang iseng, gak punya kerjaan, luntang lantung kesana kemari cari kesibukan. Beberapa di antaranya berprofesi sebagai dosen seperti Irfan Hidayatullah, Ganjar Widhiyoga, Yanuardi Syukur, Topik Mulyana, Fitrawan Umar dll. Yang lainnya berprofesi sebagai guru dan juga kepala sekolah seperti Gegge Mappangewa, Alimin Samawa, Khairani , Sudiyanto, Danang Kawantoro, Mashdar Zainal dll. Yang pegawai negeri seperti Ibnu HS, Anugerah Roby Syahputra dkk rela mengajukan cuti agar bisa turut memikirkan bagaimana FLP ke depannya. Yang masih mahaiswa dan karyawan; banyak sekali jumlahnya.
Para bapak ini bergabung bersama deretan para emak, para cowok dan cewek heroik yang punya segudang cerita bersama FLP di wilayah masing-masing.
Di FLP bertebaran para pemuda dan pemudi penuh talenta yang sangat oke baik kiprah dan kecerdasannya. Bagi yang mendamba pasangan dan ingin punya menantu keren; cari saja di FLP. Cowok dan cewek di FLP nyaris tak ada yang cengeng. Hampir tak dijumpai tukang mengeluh dan complainer sana sini. Semuanya berkualitas, dengan kapasitas masing-masing dan keahlian masing-masing. Dengan prestasi, pencapaian dan kreativitas masing-masing.