Tindak Lanjuti MoU, FLP dan Kemenkumham Bahas PKS
JAKARTA, FLP.or.id - Forum Lingkar Pena dan Kemenkumham beserta pihak-pihak terkait, membicarakan Perumusan Naskah Perjanjian Kerja Sama (PKS) tentang Peningkatan Budaya Membaca dan Menulis Bagi Tahanan, Anak, Narapidana, dan Klien Pemasyarakatan. Pertemuan diselenggarakan di Kantor Ditjen PAS, Kemenkumham, Jalan Veteran, Jakarta Pusat. Dalam pertemuan itu dari BPP FLP hadir Ketua Umum Afifah Afra dan Sekjen Ganjar Widhiyoga. Sedangkan dari Dewan Pertimbangan FLP hadir Ketua M Irfan Hidayatullah dan anggota Rahmadiyanti Rusdi.
"Dari PKS akan diturunkan ke rencana-rencana kegiatan, di mana akan ada pertemuan-pertemuan lanjutan untuk bahas rencana tersebut. Sejauh ini kerjasama ini sifatnya nasional, tapi tidak tertutup kemungkinan FLP buat pilot project misal 15-20 lapas lebih dulu," tutur...