Alhamdulillah. Kerja sama antara Forum Lingkar Pena (FLP) dan Aksi Cepat Tanggap ( ACT) dalam pembagian makanan gratis, untuk pekerja lepas harian terdampak Corona di wilayah Madiun telah terlaksana.
Berlokasi di Warung Pecel Mba Nik (Jl. Slamet Riyadi 38A, Madiun) sebanyak 500 paket makanan dan minuman dibagikan kepada 500 warga, yang terdiri dari pengemudi ojek online, tukang parkir, penjual koran, pedagang makanan, tukang becak, pembersih jalan, petugas keamanan, dan marbot masjid.
Program yang dilaksanakan selama 4 hari ini (14 – 17 April 2020) menggunakan sistem pembagian kupon agar tepat sasaran dan mencegah kerumunan massa.
Evaluasi hari pertama, ada sebagian masyarakat yang sudah mendapatkan kupon, tetapi tidak datang. Ada juga yang sudah dititipi ke temannya, tapi temannya tidak datang. Sehingga ada sisa paket, yang kemudian dibagikan kepada masyarakat terdampak lainnya.
Mereka bersyukur dengan adanya program ini. Bahkan ada yang berharap juga bisa dibawakan untuk keluarganya di rumah.
Semoga akan semakin banyak orang-orang baik yang ikut berdonasi untuk sama-sama saling membantu.
Forum Lingkar Pena (FLP) dan Aksi Cepat Tanggap (ACT) mengetuk kepedulian kita semua.
Salurkan bantuan Anda:
BSM cabang Dewi Sartika, Jakarta
No rek: 703 310 1858 a.n. FORUM LINGKAR PENA
Konfirmasi ke Wiwiek (0812 8747 415)
(Akhiri dengan kode 019, misal Rp 100.019)
“Pada setiap musibah selalu ada anugerah. Seperti saat wabah seperti ini. Saatnya Anda menjadi anugerah dan solusi bagi saudara-saudara lain yang membutuhkan ya. Mari berbagi bersama kami!”
(Dr. Setiawati Intan Savitri, S.P. M.Si. Dewan Pertimbangan FLP)