Senin, November 25Literasi Berkeadaban - Berbakti, Berkarya, Berarti

FLP Sumbar Adakan Sekolah Menulis

PADANG, FLP.or.id – Forum Lingkar Pena (FLP) Wilayah Sumatra Barat (Sumbar) mengadakan Sekolah Menulis. Sekolah menulis merupakan agenda wajib untuk peserta Open Recruitment FLP Sumbar. Kegiatan ini diadakan sekali sepekan. Tepatnya diadakan setiap Minggu. Sekolah menulis ini sudah berjalan 3 kali di tempat yang sama yaitu di Taman Budaya Imam Bonjol, Padang.

Taman Imam Bonjol ini merupakan tempat terbuka dan strategis untuk berdiskusi mengenai materi kepenulisan kepada peserta OR FLP Sumbar. Tempat yang cukup strategis selain berada di pusat kota Padang, juga disuguhi oleh pemandangan taman yang asri sehingga membuat betah menerima materi literasi.

Sekolah menulis ini sudah mengangkatkan tema “Bagaimana Membangkitkan Motivasi dalam Menulis” pada pertemun pertama di tanggal 16 September 2018, kemudian tema “Kenapa Penulis Harus Rajin Baca?” yang diadakan pada pertemuan kedua di tanggal 23 September 2018 serta “Kajian Jenis Karya Tulis” yang diadakan pada pekan ketiga di tanggal 30 September 2018 dengan pemateri yang handal dan kredibel. Pemateri dalam sekolah menulis ini adalah orang yang telah berpengalaman dalam dunia kepenulisan seperti Arif Rahman Hakim, Fitri Wijaya, Ragdi F Daye selaku Ketua FLP Wilayah Sumbar serta Acet Asrival sebagai sekretris FLP Wilayah Sumbar.

Materi yang disampaikan berupa tema kepenulisan dan bagaimana menumbuhkan minat menulis sejak awal mulai menulis. Ragdi F.Daye, Ketua FLP Sumbar, sebagai pemateri ke-3 mengungkapkan supaya kita bisa selalu menuangkan madu yang berkualitas baik ke dalam gelas-gelas orang yang akan meneguk manfaat dari tulisan kita, kita perlu rajin dan rutin membaca, memilih bacaan yang tepat dan berkualitas agar yang kita bagi kepada para pembaca tidak sekadar omong kosong, tetapi untaian hikmah penuh makna!” . Dalam pertemuan tersebut tidak hanya mengupas hal-hal yang berbau literasi saja, tapi mengasah minat para peserta OR FLP Sumbar agar menjadi penulis yang berkualitas, Tidak heran banyak peserta yang antusias mengajukan pertanyaan kepada pemateri. Selain itu, dalam lingkaran pertemuan itu juga dihadirkan pengurus-pengurus FLP wilayah Sumbar yang juga memantau jalannya Sekolah menulis FLP wilayah Sumbar. (ma)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pin It on Pinterest

Share This